TAKALAR TOPIKTERKINI.ID, Peran TP-PKK desa sangat penting untuk memantau kesehatan masyarakat serta penurunan angka stunting yang menjadi salah satu prioritas utama saat ini dan para Ketua TP-PKK yang baru dikukuhkan agar dapat selalu memberikan manfaat nyata untuk masyarakat.
Demikian sambutan Pj.Ketua TP PKK Takalar Sri Astuti Thamrin saat melantik dan mengambil sumpah 83 Ketua TP PKK Desa perpanjangan periode dari 6 tahun menjadi 8 tahun diruang pola kantor Bupati Takalar 01/8-2024.
Sri Astuti Thamrin mengajak Ibu-ibu di desa untuk bersama-sama turun ke masyarakat, memantau kesehatan dan bekerja sebagai tim penurunan stunting.
Karena penanganan stunting katanya sangat krusial dan peran utamanya ada di desa,
sehingga sinergi dan kolaborasi sangat diperlukan.
Sri Astuti Thamrin juga minta dukungan kepala desa untuk menjalankan program-program TP-PKK dan berharap agar Pemerintah Daerah Takalar dapat terus mendukung pelaksanaan program 10 PKK di seluruh wilayah khususnya di Kabupaten Takalar.
Acara ini katanya menjadi momentum penting dalam memperkuat peran TP-PKK desa sebagai ujung tombak dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat.
Hadir dalam acara tersebut, Pj Bupati Takalar, Forkompinda, Sekretaris Daerah, Pimpinan OPD, Pengurus TP PKK Kabupaten, Camat, serta para Kepala Desa se-Kabupaten Takalar.
Muliati – Maggarisi Saiyye